Memilih Kacamata Sesuai Bentuk wajah
Inilah Empat Rekomendasi Kacamata
Sesuai Bentuk Wajah
kacamata untuk muka bulat
Pilihlah kacamata model D-frame
Kacamata yang bingkainya membentuk huruf D, sehingga kerap disebut sebagai d-frame. Sama seperti model persegi, jenis bingkai yang satu ini juga mampu menutupi sebagian bagian pipi chubby Anda saat dikenakan. Jadi, tidak perlu khawatir wajah semakin terlihat bulat saat mengenakan kacamata jenis ini.
kacamata untuk wajah oval
Bentuk bingkai kacamata apapun cocok bagi Anda yang merasa berwajah oval dan dapat mengikuti trend fashion kacamata. Hal yang perlu dihindari adalah bingkai bentuk ekstrim dan lebarnya melebihi bagian terluas wajah.
kacamata untuk wajah kotak
by:blibli friend
Seseorang yang memiliki bentuk wajah kotak memiliki garis tulang pipi yang sangat menonjol, dan berukuran relatif sama dari bagian atas hingga bawah. Tipe wajah kotak dapat menggunakan kacamata berbentuk bulat untuk menyeimbangkan ruas tulang yang menonjol. Ini juga memberi efek garis lengkung di wajah pemaikainya.
kacamata untuk wajah berbentuk love
By: Optik seis
Kategori tipe ini dapat dilihat dengan luas dahi yang lebih lebar dibandingkan bagian wajah lainnya, serta dagu yang lebih runcing dan menonjol. Dengan wajah berbentuk hati ini, pilihlah kacamata yang dapat menonjolkan garis rahang dan menimimalkan ukuran dahi Anda yang lebar. Oleh karena itu wajah berbentuk hati akan tampil sempurna dengan kacamata aviator.
Sekarang sudah tidak perlu khawatir dan bingung lagi untuk memilih kacamata mana yang cocok dengan wajah Anda untuk digunakan? Selamat mencoba semoga bermanfaat
0 Response to " Memilih Kacamata Sesuai Bentuk wajah"
Post a Comment