Cara Dan Tips Menambah Berat Badan Agar Tetap Ideal
Bagaimana cara menambah berat badan yang sehat?
Untuk menambah berat badan, perlu melakukannya dengan benar. Jangan karna ingin mencapai berat badan ideal, malah mengalami kelebihan berat badan atau obesitas. Tentu saja ini menjadi tidak sehat untuk badan kita. Jika Anda termasuk kurus dan penurunan berat badan Anda tidak disebabkan oleh penyakit, maka ada beberapa langkah yang dapat Anda lakukan untuk menaikkan berat badan Anda.
Makan dalam Porsi Kecil tapi Sering
Biasanya orang bertubuh kurus memiliki metabolisme yang tinggi, sehingga cepat merasa lapar. Nah, daripada makan dengan porsi yang lebih banyak 2-3 kali lipat, sebaiknya kamu makan dalam porsi kecil tapi lebih yang perlu diketahui mengonsumsi makanan berlemak dan minuman berkadar gula tinggi bukanlah cara terbaik untuk menggemukan badan. Penuhilah gizi yang dibutuhkan tubuh dengan makan makanan sehat, banyak mengonsumsi buah dan sayur yang kaya akan vitamin, serta sumber protein tanpa lemak.
Pilih jenis makanan yang mengandung kalori
Makanan seperti kacang-kacangan baik masih dalam bentuk kacang maupun dalam bentuk selai, serta buah yang dikeringkan merupakan jenis makanan yang pada nutrisi. Ini berarti Anda tidak perlu mengonsumsi terlalu banyak untuk mendapatkan kalori yang banyak. Selain itu buah-buahan seperti mangga dan alpukat juga dapat menjadi pilihan Anda karena termasuk tinggi kalori.
Bijak dalam memilih minuman
Anda bisa memilih jus buah murni, susu, ataupun jus sayuran. Tambahkan yogurt berlemak, keju, atau bubuk protein ke dalam sajian jus buah untuk meningkatkan kalorinya. Anda dihimbau juga untuk menghindari alkohol karena walau tinggi kalori, minuman ini ternyata sangat minim nutrisi.
Rutin Berolahraga
Manfaat olahraga sebagai cara menambah berat badan adalah bisa meningkatkan massa otot. Sehingga berat badan dapat naik dengan sehat dan alami. Olahraga secara rutin sangat diperlukan dikarenakan tambahan kalori yang sudah kamu konsumsi tadi nantinya akan membentuk otot.
Tidur siang
Tidur siang juga mampu menambah berat badan Anda. Cobalah untuk tidur siang selama 45 menit. Tak hanya menaikkan berat badan, kegiatan itu juga mampu membuat tubuh dan pikiran Anda menjadi lebih rileks. waktu dan kualitas tidur berpotensi membuat metabolisme tubuh tidak dapat bekerja dengan baik.
"Selamat mencoba , semoga bermanfaat"
0 Response to "Cara Dan Tips Menambah Berat Badan Agar Tetap Ideal"
Post a Comment